Sabdanews.net, Pandeglang – Ramainya perhelatan Pilkades Desa Rocek membuat Mumu Mustopa Kamal yang bergelar S.Pd menggikuti kontestadi tersebut. Harapannya agar ilmu yang dia dapat bisa dibagikan serta berguna bagi masyarakat Desa Rocek.
Selain itu, dirinya juga menginginkan desanya bisa lebih maju dan berkembang. Menurutnya, Desa Rocek menjadi penyanggah Kota Kecamatan Cimanuk, jadi alangkah baiknya memberikan yang terbaik bagi desa kelahirannya.
Mumu yang akrab disapa Tigor ini merasa sudah siap memimpin desanya. Hal ini terlihat dengan latar belakang seorang birokrat serta pernah menjadi admin di salah satu bank, membuat dirinya lebih percaya diri.
Kandidat mempunyai moto “BERSATU” ini, inginn mempersatukan masyarakat dengan tujuan agar pembangunan lebih maksimal kalau dilakukan bersama.
“Mengenai bendera warna hijau serta nomor urut 2, saya bersyukur mudah-mudahan berkah,” tandasnya.
Penulis: RH